Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pelajari Perbedaan Spanduk dan Banner Untuk Promosi Bisnis

Daftar Isi [Tampil]

 Pelajari Perbedaan Spanduk dan Banner Untuk Promosi Bisnis




Untuk memperkenalkan sebuah produk/jasa diperlukan yang namanya promosi. Untuk sekarang ada banyak media untuk melakukan hal tersebut. Mulai dengan cara konvensional ( Poster, majalah, spanduk dan Banner) dan cara digital ( media sosial, SEO, SEM, Marketplace).


Teruntuk untuk media promosi konvensional, mungkin masih ada yang mengira bahwa spanduk dan Banner adalah bentuk yang sama, padahal keduanya memiliki ciri khas yang berbeda:


Berikut ini kami sajikan perbedaan keduanya:


Perbedaan Ukuran


Perbedaan Spanduk dan Banner bisa dilihat dari Ukurannya. Spanduk memiliki ukuran lebih besar ketimbang Banner. Spanduk tersedia dalam ukuran Antara 80 × 200 CM hingga paling maksimal 150 × 300 CM.


Sedangkan Banner biasanya didesain secara vertikal dengan ukuran 60 CM × 160 CM dan besar maksimal 80 CM × 200 CM.


Semakin besar ukuran keduanya dipengaruhi oleh padatnya visual/informasi yang ingin dibagikan pada audience.


Perbedaan Bahan Material


Secara sepintas memang seperti tak ada perbedaan untuk bahan material Spanduk dan Banner, keduanya sama-sama berbahan dasar kertas. Tapi setelah diteliti lebih dalam, keduanya memiliki spesifikasi yang berbeda. 


Spanduk lebih banyak ditempatkan pada tempat-tempat terbuka seperti didepan toko, sehingga memakai bahan kertas flexy dan cloth yang dikenal elastis dan kuat.


Sementara Banner yang banyak ditempatkan didalam ruangan, menggunakan jenis kertas PVC/Albatros karena memiliki ketebalan yang kuat.


Bentuk dan Variasi


Secara visual, spanduk dan Banner juga memiliki perbedaan yang jelas. Spanduk didesain secara horizontal, memiliki volume lebar dan memanjang. Pemasangan spanduk biasanya diikatkan dengan bantuan tali.


Sementara Banner memiliki bentuk vertikal, bervolume tinggi, dipasang didalam ruangan dengan bantuan penopang besi.


Lokasi Pemasangan


Poin yang jelas bisa membedakan spanduk dan Banner adalah lokasi pemasangannya. Dengan bahan yang ringan dan fleksibel, spanduk diletakkan pada tempat terbuka seperti pohon, tiang listrik, atau depan toko, sehingga nampak lebih seragam.


Sedangkan Banner dengan bahan tebal diletakkan di lingkungan indoor, seperti area resepsionis hotel, rumah sakit, sekolah dan sebagainya. 


Mesin Pencetak


Spanduk dan Banner sama dibuat dari mesin percetakan. Namun spesifikasi mesin keduanya berbeda. Mesin printing spanduk, dikhususkan untuk membuat media yang cocok diluar ruangan, sementara mesin printing banner, khusus untuk membuat media dalam ruangan.


Pemasangan Banner dan spanduk harus dilakukan dengan benar lho. Misalnya jangan memasang Banner pada luar ruangan, karena akan cepat rusak.







Posting Komentar untuk "Pelajari Perbedaan Spanduk dan Banner Untuk Promosi Bisnis"