Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rekomendasi 5 Ide Usaha Potensial Di Desa

Daftar Isi [Tampil]

Rekomendasi 5 Ide Usaha Potensial di Desa - Peran Desa untuk perekonomian perlu dimaksimalkan. Untuk menekan tingkat perpindahan penduduk dari desa ke kota. Urbanisasi yang tinggi menjadi indikator kemajuan ekonomi yang belum merata. Oleh karena itu pemerintah menggalakkan program bangun desa.

rekomendasi 5 ide usaha potensial di desa


Para pemuda yang menempuh pendidikan tinggi, diharapkan kembali ke desanya. Mengamalkan ilmunya dan membuat ekonomi desa menjadi lebih maju.

Lalu bisnis seperti apa yang cocok dipakai di ekosistem pedesaan ? Simaklah Artikel rekomendasi 5 ide usaha potensial di desa di bawah ini:

 

Jual Beli Pulsa

Pulsa adalah barang elektronik yang telah menjadi kebutuhan primer bagi mayoritas masyarakat, termasuk masyarakat pedesaan. Bisnis jual beli pulsa cocok dilakukan di desa karena memerlukan modal yang kecil dan permintaannya selalu ada.

Kita juga tak perlu khawatir mencari distributor karena jumlahnya sudah banyak. Mulai dari anak-anak, pelajar, mahasiswa dan pekerja, pulsa sudah menjadi kebutuhan sehari-hari.

 

Bisnis Token

Pemerintah sudah menggalakan program listrik prabayar, dimana akses listrik memerlukan token terlebih dahulu. Setiap token memiliki isinya masing-masing. Cara kerjanya mirip dengan pulsa. Bisnis token bisa dipilih untuk target masyarakat desa karena sudah menjadi kebutuhan pokok seperti pulsa.

Untuk memulai bisnis ini sebenarnya tidak sulit. Kita perlu mendaftar pada distributor resmi PLN. Selanjutnya kita sudah terdaftar menjadi mitra. Nantinya kita diberi akses untuk menjual berbagai nominal token listrik.

 

Bisnis Air Galon

Indonesia memiliki banyak desa dan perlu untuk dikembalikan. Salah satu potensinya adalah kekayaan alam. Umumnya alam pedesaan masih terjaga dari arus modernisasi. Salah satunya pada sumber mata airnya yang masih jernih. Ini bisa dimanfaatkan untuk peluang usaha air minum/ galon.

Sumber mata air bersih bisa dimanfaatkan untuk pengolahan air minum. Sebelumnya kita perlu menyiapkan peralatan instalasi. Kepemilikan dispenser yang semakin tinggi oleh masyarakat, juga berimbas pada tingginya permintaan air bersih.

 

Jasa Potong Rambut

Diketahui banyak barbershop yang letaknya di perkotaan, ini tentu merepotkan bagi masyarakat desa yang ingin memangkas rambutnya. Mereka harus menempuh jarak yang lebih jauh. Karena hal ini, masyarakat tentu menyukai bila ada jasa potong rambut di desanya.

Untuk memulai bisnis ini sebenarnya tidak perlu modal besar namun kita harus memiliki kompetensi yang bisa didapatkan dari kursus rambut atau pelatihan. Jasa ini juga terus dibutuhkan, asal kita memiliki pelayanan yang bagus dan tarif harga yang terjangkau.

 

Bisnis Perlengkapan Pertanian

Desa identik dengan sawah dan masyarakatnya mayoritas berprofesi petani. Kebutuhan akan pupuk, bibit tanaman, dan media tanam tentu membutuhkan adanya toko agribisnis. Kita perlu mengembangkan bidang agribisnis Indonesia, karena banyak hasil devisa negara berasal dari impor bahan Pertanian.

Pertanian hidroponik juga menjadi trend di tengah masyarakat dalam masa Pandemi ini. Dengan lahan terbatas, tak menghalangi seseorang untuk menanam hasil alam.

 

Demikianlah rekomendasi 5 ide usaha potensial di desa yang bisa kami sajikan. Selamat mencoba dan sukses selalu (bisnisan.id).

Posting Komentar untuk "Rekomendasi 5 Ide Usaha Potensial Di Desa"